Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2022

FAEDAH UNTUK MENGINGINKAN ANAK YANG SHOLEH DAN SHOLEHA

Gambar
 FAEDAH UNTUK MENGINGINKAN ANAK YANG SHOLEH DAN SHOLEHA Sebagian ulama berkata : Apabila 3 ayat alquran ini رَبِّ هَبْ لى‏ مِنْ لَدُنْكَ ذُرِيَّةً طَيِّبَةً اِنَّكَ سَميعُ الدُّعاء “Ya Rabbku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Mendengar doa”. (QS. Ali Imron:38) رَبِّ لَا تَذَرْنِيْ فَرْدًا وَّاَنْتَ خَيْرُ الْوٰرِثِيْنَ “Ya Tuhanku, janganlah Engkau biarkan aku hidup seorang diri (tanpa keturunan) dan Engkaulah ahli waris yang terbaik“. (QS al anbiya 89) رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَٰجِنَا وَذُرِ يَّٰتِنَا قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَٱجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا Ya Tuhan kami, anugrahkanlah kepada kami isteri-isteri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa.” (QS al furqan 74) jika surat trsbut dibaca berulang ulang ( istiqomah ) maka sangat mujarab untuk menghasilkan anak yang sholih dan sholihah Bahkan Al Habib Salim bin Hafidz bin abdulloh bin syekh abu bakar bin salim tel

6 Nasehat Menyentuh Hati KH. Maimoen Zubair:

Gambar
 6 Nasehat Menyentuh Hati KH. Maimoen Zubair: 1. Jika engkau melihat seekor semut terpeleset dan jatuh di air, maka angkat dan tolonglah… barangkali itu menjadi penyebab ampunan bagimu di akhirat. 2. Jika engkau menjumpai batu kecil di jalan yang bisa menggangu jalannya kaum muslimin, maka singkirkanlah, barangkali itu menjadi penyebab dimudahkannya jalanmu menuju surga. 3. Jika engkau menjumpai anak ayam terpisah dari induknya, maka ambil dan susulkan ia dengan induknya, semoga itu menjadi penyebab Allah mengumpulkan dirimu dan keluargamu di surga. 4. Jika engkau melihat orang tua membutuhkan tumpangan, maka antarkanlah ia…barangkali itu mejadi sebab kelapangan rezekimu di dunia. 5. Jika engkau bukanlah seorang yang mengusai banyak ilmu agama, maka ajarkanlah alif ba’ ta’ kepada anak-anakmu, setidaknya itu menjadi amal jariyah untukmu., yang tak akan terputus pahalanya meski engkau berada di alam kuburmu. 6. Jika engkau tidak bisa berbuat kebaikan sama sekali, maka tahanlah tangan dan

Ijazah dari Habib Abdul Qadir bin Ahmad Assegaf yang terbukti sangat dahsyat untuk mengurai berbagai kesulitan hidup.

Gambar
 ﺑِﺴْــــــــــــــﻢِ ﺍﻟﻠّﻪِ ﺍﻟﺮَّﺣْﻤَٰﻦِ الرَّحِيْمِ  Ijazah dari Habib Abdul Qadir bin Ahmad Assegaf yang terbukti sangat dahsyat untuk mengurai berbagai kesulitan hidup. Habib Abdul Qadir bin Ahmad Assegaf disebut sebagai Wali Qutub atau pemimpin para wali pada zamannya. Beliau juga sangat terkenal dengan berbagai karomahnya. Murid beliau diantaranya adalah Habib Umar bin Hafidz, Habib Ali Al-Jufri hingga Habib Luthfi Pekalongan. Dalam suatu kesempatan Habib Umar memuji gurunya tersebut dengan mengatakan bahwa beliau adalah keturunan Rasulullah SAW terbaik zaman ini. Shalawat ini fadhilahnya untuk menyelamatkan kita dari segala musibah, marabahaya, bala serta menghilangkan segala masalah dan kesulitan kita. Bacaan shalawatnya sebagai berikut : اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدِ بْنِ عَبْدِ اللَّهِ اَلْقَائِمِ بِحُقُوقِ اللَّهِ ماَ ضَا قَتْ اِلاَّ وَفَرَّجَهَا اللَّهُ Allahumma Shollia ‘Ala Sayyidina Muhammad Ibni ‘Abdillah Al-Qooimi bi Huquqillahi Ma Dhoqot Illa Wa Farrojah

🌹🌹TUJUH PESAN KIAI MAHRUS ALI LIRBOYO🌹

Gambar
 🌹🌹TUJUH PESAN KIAI MAHRUS ALI LIRBOYO🌹 KH Mahrus Ali Lirboyo, almaghfurlah, dikenal sebagai pejuang Islam di Jawa Timur. Pengasuh Pesantren Lirboyo Kediri, dikenal sebagai pejuang kemerdekaan di masa Revolusi Indonesia (). Kepada umat Islam, Kiai Mahrus Ali berwasiat penting sebagai berikut; 1. Orang berumah tangga kalau ingin sukses itu kuncinya menghormati istri. 2. Orang kalau Ingin hidup mulia hormati orang tua, khususnya ibu. 3. Ingat kalau kamu jadi pemimpin, tolong hindari 2 masalah yaitu: Pertama, jangan sampai kamu mata duitan. Kedua, jangan sampai kamu tergoda perempuan. Kalau bisa bertahan dari dua hal ini Insyaa-Allah kamu bakal selamat. 4. Nabi Sulaiman itu sukses dalam 90 tahun dan Nabi Nuh sukses dalam waktu 900 tahun. Tetapi di dalam Al-Qur'an yang disebut ulul 'azmi adalah Nabi Nuh. Ini menunjukan perjuangan dilihat dari kesulitan, bukan dari jumlah murid. 5. Orang yang mempunyai ilmu sambil di riyadlohi dengan yang tidak di riyadlohi itu hasilnya beda. Riy

Ijazah Mimpi Bertemu Rasulullah dari Abah Guru Sekumpul

Gambar
 Ijazah Mimpi Bertemu Rasulullah dari Abah Guru Sekumpul Bagi Abah Guru Sekumpul, kalau sampai ada umat Islam sudah umur 40 tahun tapi belum bertemu Rasulullah, maka itu sangat disayangkan, karena ada amalan yang bisa dijalani dengan istiqomah. Abah Guru Sekumpul memberikan ijazah kepada semua umat Islam untuk bisa mimpi bertemu Rasulullah. Abah Guru Sekumpul mengajarkan amalan itu dengan membaca shalawat Durril Azhar. اللهم صَلِّ وَ سَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ الدُّرِّ الْأَزْهَرِ وَ الْيَاقُوْتِ الْأَحْمَرِ وَ النُّوْرِ الْأَظْهَرِ وَ سِرِّ اللهِ الْأَكْبَرِ Allaahumma Sholli wa Sallim ‘ala Sayyidina Muhammadinid Durril Azhar wal Yaaquutil Ahmar, wan Nuuril Adzhhar wa Sirrillaahil Akbar Artinya: “Wahai Allah, limpahkanlah sholawat serta pujian selamat kepada junjungan kami Muhammad Sang Mutiara yang kerkilauan, sang permata yaquth merah, sang cahaya yang nampak (terang benderang), & wujud rahasia keluhuran Allah yang terbesar.” “Jangan lebih, jangan kurang dari 15 kali mem

Barangsiapa berdoa dengan doa ini saat pagi dan sore, maka tidak akan ada permintaannya yang tidak diterima dan tidak dikabulkan oleh Allah SWT

Gambar
  SEMOGA DOA² KITA DIKABULKAN OLEH ALLAH SWT.  Barangsiapa berdoa dengan doa ini saat pagi dan sore, maka tidak akan ada permintaannya yang tidak diterima dan tidak dikabulkan oleh Allah SWT:  اللَّهُمَّ أَنْتَ خَلَقْتَنِى, وَأَنْتَ تَهْدِيْنِيْ, وَأَنْتَ تُطْعِمُنِىْ وَأَنْتَ تَسْقِيْنِى وَأَنْتَ تُمِيْـتُنِىْ وَأَنْتَ تُحْيِيْنِى Alloohumma anta khalaqtanii, wa anta tahdiinii, wa anta tuth’imunii, wa anta tasqiinii, wa anta tumiitunii, wa anta tuhyiinii.  Artinya: Ya Allah..! Engkau yang telah menciptakanku, menunjukanku, memberiku makan, memberiku minum, mematikanku, memberiku hidup. Sumber: Al Jawahir allu'luiyyah 224 | Atthobroni fil Awsat | Hadits Hasan

memuliakan hari jum'at mulai hari kamisnya.

Gambar
  Al-Imam Abu Haamid Muhammad bin Muhammad bin Muhmamad Al-Ghazaliy dalam kitabnya Bidayatul-Hidayah berkata : "bersiap-siaplah untuk memuliakan hari jum'at mulai hari kamisnya. Dengan cara membersihkan pakaian (yang akan dipakai pada hari jum'at) dan memperbanyak istighfar serta tasbih di hari kamis sore, karena sesungguhnya waktu tersebut (kamis sore) keutamaannya sama dengan keutamaan hari jum'at."